Cyber Defence Competition (CDC) 2014



Hello sobat blogger bagi kalian yg merasa HACKER sejati kali ini admin memposting Competition hacker , yaitu Cyber Defence Competition (CDC) 2014 adalah kompetisi hacking nasional yang diadakan oleh Kementerian Pertahanan. Tujuan kompetisi ini, untuk membangun jaringan antara calon pelindung keamanan siber guna membantu tingkatkan potensi peretas di Indonesia.
Ada dua fase dalam kompetisi ini; online dan offline. Untuk kompetisi online adalah babak penyisihan. Sedangkan kompetisi offline adalah babak final. Ada empat tes dalam tiap fase, yaitu:


  • Forensik
  • Tes penetrasi
  • Computer Network Defence
  • Capture the Flag
Tes Forensik mewajibkan peserta untuk mampu mengidentifikasi serta melawan serta perbaiki ancaman keamanan. Tes Penetrasi mengharuskan peserta untuk mampu menemukan celah serta kelemahan sistem keamanan.
Tes Computer Network Defence mewajibkan peserta untuk mampu memasang sistem yang aman dalam mencegah adanya serangan siber yang mengancam. Sedangkan Tes Capture the Flag mengharuskan antar peserta untuk saling menyerang (hack) sistem keamanan peserta lainnya.
CDC 2014 bisa diikuti oleh tim atau kelompok dengan anggota tiga hingga lima orang. Sedangkan untuk hadiah bagi mereka yang mampu memenangkan kompetisi ini tidak disebutkan dalam situs yang bersangkutan.
Adanya dukungan pemerintah soal eksistensi hacker ini patut diacungi jempol. Tahun lalu, Wildan Yani Ashari, sosok yang meretas situs presiden via warnet tidak dihukum polisi malah diberdayakan bakatnya oleh aparat berwenang.

Apakah Anda berminat dengan kompetisi ini? Gali informasi lebih lanjut termasuk proses registrasi dan syarat serta ketentuan lainnya pada tautan dibawah ini ya    


 >>ini.<<






Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to "Cyber Defence Competition (CDC) 2014"

Post a Comment